Expansi Pasar Menggunakan Digital Marketing untuk Para Pelaku UMKM Makanan Khas Maninjau

  • Nila Pratiwi Universitas Putra Indonesia “YPTK” Padang, Indonesia
  • Tonny Yuwanda Universitas Putra Indonesia “YPTK” Padang, Indonesia
  • Ullya Rahmi Aswin Universitas Putra Indonesia “YPTK” Padang, Indonesia
  • Danny Hidayat Universitas Andalas, Indonesia
Keywords: Digital Marketing, Market Expansion, Maninjau

Abstract

Dampak pandemi COVID–19 telah menyentuh seluruh kalangan masyarakat, terutama pelaku usaha UMKM. Sudah saatnya pelaku usaha dan masyarakat yang terdampak perlu mengefektifkan teknologi seperti platform jual beli dan media sosial untuk bertahan pada masa pandemi ini. Tujuan pengabdian ini yaitu menumbuhkembangkan pemikiran pelaku usaha dan masyarakat untuk menggunakan digital marketing agar dapat memperluas jangakauan pasar. Metode pengabdian ini yaitu dilaksanakan secara webinar dengan melalukan pra-survey sebelum webinar dan pasca-survey setelah webinar, analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif. Webinar terlaksana bersama 52 peserta yang terdiri dari 43,1% pelaku usaha dan 59, 6% masyarakat yang berdomisili area danau Maninjau, Hasil pra-survey menunjukkan bahwa nilai TCR untuk penggunaan digital marketing yaitu 37,2% tergolong kurang dan nilai TCR untuk ketertarikan menggunakan digital marketing yaitu 52,2% tergolong cukup. Setelah melaksanakan webinar, dilakukan kembali pasca-survey dengan hasil yaitu TCR untuk kepemahaman materi webinar sebesar 65,2% tergolong baik, TCR untuk ketertarikan penggunaan digital marketing meningkat menjadi 77,2% tergolong baik, TCR untuk kefektifan digital marketing dalam memperluas pasar yaitu 78% tergolong baik dan 88% responden berpendapat bahwa digital marketing akan membantu penjualan UMKM dimasa pandemi ini. Berdasarkan hasil pengabdian tersebut, responden merasakan manfaat yang signifikan dalam hal penggunaan digital marketing.

References

Affan, M. W., & Irawan, D. (2020). Pkm Pendampingan Pemasaran UMKM Ikatan Pengusaha Aisyiyah Di Kota Malang. Studi Kasus Inovasi Ekonomi, 04(01), 25–31.

Busca, L., & Bertrandias, L. (2020). A Framework for Digital Marketing Research: Investigating the Four Cultural Eras of Digital Marketing. Journal of Interactive Marketing, 49, 1–19. https://doi.org/10.1016/j.intmar.2019.08.002

Damarwulan, L. M., Farida, N., & Andriyansah. (2018). The role of quality of entrepreneurial networking and responsiveness to global business environment in improving the marketing performance of indonesian exporting SMEs. Quality - Access to Success, 19(165), 91–97.

Fouskas, K., Kitsios, F., Vlachopoulou, M., & Tsiavos, V. (2018). Challenges for Digital Expansion To International Markets. Global Fashion Management Conference, 2018(July), 370–382. https://doi.org/10.15444/gmc2018.03.08.06

Gajalakshmi. (2020). A Study On Consumer Perception Towards Digital Marketing In Vellore City Dr. C. Gajalakshmi. UGC Care Journal, 40(56), 41–47.

Kasilingam, & Thanuja, V. (2020). Recent trends in digital marketing. UGC Care Journal, 40(03-February), 3854–3863.

Kusmulyono, M. S., & Mulya. (2019). The Effect of Social Entrepreneurship Education on Students Ability to Social Business Opportunity Identification and Social Presence. 1(February), 123–129. https://doi.org/10.21632/ajefb

Makwana, K. (2020). Impact of Digital Marketing on Customer Buying Decision. Journal of Xidian University, 14(5), 478–490. https://doi.org/10.37896/jxu14.5/603

Rakhamtulloh, A. R., Tyas, W. P., Wahyono, H., & Kusumo, D. I. (2019). Penggunaan Sosial Media sebagai Pemasaran Produk Umkm Berbasis Rumah Kerajinan Eceng Gondok di Klaster Klinting Ambarawa. Semnas Kolaborasi Pengabdian Kepada Masyarakat UNDIP - UNNES, 157–163.

Sedayu, M. agung, & Suseno, S. heri. (2020). Pengembangan UMKM Berbasis Online untuk Meningkatkan Jangkauan Pemasaran di Desa Bubulak Kecamatan Bogor Barat ( Online-based MSME Development to Increase Marketing Reach in Bubulak Village , West Bogor District ). Jurnal Pusat Inovasi Masyarakat, 2(3), 402–406.

Selamat, F., Mulyawan, B., & Tunjungsari, H. K. (2020). Peningkatan Aktivitas Pemasaran UMKM Melalui Pengembangan. Journal of Sustainable Community Development, 2(1), 17–25.

Shrestha, G. (2019). Factors Affecting Digital Marketing in Tourism An Empirical Analysis of the Nepal Tourism Sector. International Journal of Trend in Scientific Research and Development, 3(6), 169–178.

Susanto, A., Sari, C. A., Moses, D. R. I., Rachmawanto, E. H., & Mulyono, I. U. W. (2020). Implementasi Facebook Marketplace untuk Produk UMKM sebagai Upaya Peningkatan Pemasaran dan Penjualan Online. Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(1), 42. https://doi.org/10.33633/ja.v3i1.64

Ulfah, I. F., Mustoffa, A. F., & WIjianto, W. (2020). Strategi Pemasaran Pada Umkm Kerajinan Anyaman Plastik di Desa Karanggebang Kecamatan Jetis Kabupaten Ponorogo. DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat), 4(1), 26–31. https://doi.org/10.32486/jd.v4i1.430

Published
2021-03-02