Peningkatan Operasional yang Efektif bagi UMKM: Praktik Knowledge Management – Implementasi di Umy Lemon Sukabumi
Abstract
UMKM pedesaan yang memiliki produk berbasis kearifan lokal berpotensi dapat berkembang seiring dengan era ekonomi digital yang sudah memasuki era society 5.0. Namun terlepas dari aspek permodalan, pelaku UMKM kadang kala masih kurang fokus dalam mengembangkan usaha, knowledge management (KM) untuk meningkatkan operasional yang efektif masih rendah sehingga mempengaruhi rendahnya praktik pemasaran yang sesuai dengan tren saat ini dan berdampak pada penjualan yang dihasilkan. Pelaksanaan kegiatan PKM ini terdiri dari lima tahapan, dimana dua tahapan diantaranya telah dilakukan pada fase awal kegiatan, satu tahapan sebagai pra-kegiatan utama yang mengiringi proses pelaksanaan dan memasktikan terpilihnya model pelaskanaan kegiatan, sementara dua tahapan lainnya adalah tahapan pelaksanaan kegiatan dan evaluasi pada bagian akhir, dengan melibatkan mitra sasaran yaitu UMKM Umy Lemon Sukabumi. Hasil dan evaluasi kegiatan, feedback dari capaian pelaksanaan kegiatan menunjukkan: [1] pelaku UMKM Umy Lemon mampu menganalisis dan mengkombinasikan ketiga indikator pembentuk KM yaitu kemampuan penciptaan pengetahuan, pengelolaan dan memperkaya pengetahuan, berbagi dan memanfaatkan pengetahuan untuk kemudian diimplementasikan dan dikembangkan dalam operasional usaha yang lebih efektif dan menguntungkan; [2] meningkatkan pemahaman sistem pecatatan yang menekankan disiplin administrasi, kemampuan dalam menentukan harga jual yang sesuai berbasis biaya, memahami sistem pencatatan penjualan dan pelaporannya; [3] mampu melakukan inovasi produk; dan [4] tumbuhnya perilaku adaptif dan kemampuan untuk memperluas jangkauan usaha melalui praktik transformasi dan digitalisasi usaha, yakni dengan menerapkan strategi pemasaran dan penjualan online pada digital platform di media sosial.
Copyright (c) 2024 Isniar Budiarti, Deri Firmansyah; Dwinanto Priyo Susetyo

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.